Ditaksir Rp200 Juta Kerugian Akibat Terbakarnya Satu Unit Mobil Dilokasi SPBU

Kondisi Mobil Toyota Avanza Pasca Terbakar Di Depan SPBU Desa Patowonua Kecamatan Lasusua Kabupaten Kolaka Utara Provinsi Sulawesi Tenggara,Kamis 10/10/2024

Kolaka Utara-newsterkininusantara.com

Pasca Terjadinya peristiwa terbakarnya satu unit mobil Toyota Avanza warna merah dengan nomor polisi DP 1143 TD di lokasi SPBU Desa Patowonua Kecamatan Lasusua Kabupaten Kolaka Utara,pihak polres Kolaka Utara telah melakukan penyelidikan 

Kapolres Kolaka Utara AKBP Arif Irawan melalui Kasi Humas Polres Kolaka Utara Aiptu Arif Afandi menjelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi pada hari Kamis tanggal 10 Oktober 2024 sekitar pukul 09.00 Wita, bertempat di lokasi SPBU Desa Patowonua Kec.Lasusua Kab.Kolaka Utara.

“Telah terjadi kebakaran 1 (satu) unit mobil Avanza warna merah maron dengan Nomor Polisi DP.1143 TD yang dikendarai oleh Lelaki ARUL ZHALAM YUSUF, umur 28 tahun, agama Islam, suku Toraja, pekerjaan Wiraswasta, alamat Dusun I Desa Pasampang Kec.Pakue Tengah Kab.Kolaka Utara.

“Berdasarkan keterangan dari Perempuan GUSNI, umur 34 tahun, agama Islam, suku Bugis, pekerjaan petugas Pengisian SPBU, alamat Dusun 1 Desa Ponggiha Kec.Lasusua Kab.Kolaka Utara dan beberapa saksi yang lain bahwa pada sekitar pukul 08.45 Wita Lelaki ARUL ZHALAM YUSUF yang akrab disapa Lelaki IGO mengemudikan kendaraannya memasuki areal/lokasi untuk mengisi BBM jenis Pertalite 

“Namun yang akan diisi bukan tangki mobil tetapi 15 (lima belas) buah jerigen yang sudah tersusun rapih di dalam mobil. Setelah mengisi sebanyak 12 jerigen di jalur sebelah kiri, kemudian mengintari mesin pompa dan kembali melakukan pengisian di jalur sebelah kanan sehingga total yang terisi sebanyak 15 jerigen.

Pada saat pengisian BBM, pihak petugas hanya mencatat secara manual Nomor Polisi kendaraan, tidak menggunakan barcode, jelasnya 

Sekitar pukul 09.00 Wita, setelah mengisi BBM Lelaki IGO tidak langsung meninggalkan lokasi SPBU tetapi berhenti dalam areal SPBU tepatnya di dekat pintu keluar. Terlihat oleh petugas SPBU lelaki IGO sementara merokok dan sambil menelpon. 

Beberapa menit kemudian pada jok depan tiba-tiba terjadi ledakan dan semburan api keluar dari dalam mobil. Pengemudi Lelaki IGO panik dan lari meninggalkan mobil. 

Dua orang petugas SPBU yang berada di lokasi segera menetralkan persineling dan mendorong mobil tersebut ke jalan raya. Api semakin membesar dan menghanguskan seluruh badan mobil disusul beberapa kali ledakan.

Pihak Damkar Kab.Kolaka Utara dibantu personil Polres Kolaka Utara dan warga sekitar berusaha memadamkan api dan pada sekitar pukul 09.30 Wita berhasil dipadamkan,terangnya

Kejadian tersebut mengakibatkan Pengemudi Lelaki ARUL ZHALAM YUSUF alias IGO mengalami luka bakar hampir disekujur tubuhnya dan sementara dirawat di BLUD RS H.M Djafar Harun Kolaka Utara.

Sementara kerugian materil berupa 1 (satu) Unit mobil avanza dan BBM sebanyak 15 jerigen sehingga ditaksir sekitar Rp.200.000.000,- (dua ratus juta rupiah)

Kebakaran diakibatkan karna kelalaian pengemudi kendaraan yang tidak menaati peraturan yaitu merokok dan bermain HP diarea SPBU.Terjadinya kebakaran di SPBU  akan menuai kritik dikalangan masyarakat dan apa bila para pengemudi tidak menaati peraturan akan terjadi kejadian yang serupa.

Redaksi

Pos terkait